Joint Research Dengan Universitas Jepang, UM Yakin Program Green Campus Segera Terwujud

Joint Research Dengan Universitas Jepang, UM Yakin Program Green Campus Segera Terwujud

Infokampus.news, Malang – Program Green Campus Universitas Negeri Malang merupakan sebuah program besar yang membutuhkan dukungan dari berbagai pihak. Salah upayanya, pihak P3LHMBA LP2M UM menggandeng beberapa profesor dari universitas besar di Jepang untuk melakukan pengembangan penelitian yang ada di LP2M UM.

“Ada 3 penelitian yang kami kembangkan untuk mendukung program ini. Kebetulan terkait green campus yang diberi tugas kami (P3LHMBA),” papar Prof. Dr. Amin ketua P3LHMBA pada wartawan.

green campus

BERITA KAMPUS UM

Program Green Campus Didukung Joint Research Dengan Kampus Jepang 

Penelitian yang pertama merupakan penelitian dengan Professor Matsumoto dari Kitakyushu University Jepang. “Ini kelompok dari UM ada Prof. Amin, Prof. Suyono, Prof. Haris dan Dr. Yudhi Utomo.” Tukasnya

Penelitian ini berfokus pada pengembangan bahan ajar berbasis lingkungan untuk sekolah berbasis lingkungan (Adiwiyata) yang ada di Kota Batu. Sedangkan penelitian kedua adalah penelitian untuk pengolahan limbah di Rumah Sakit di Malang dan Pacitan.

“Ini ada saya (Prof. Amin) dan Dr. Endry kolaborasi dengan Prof. Kodama dan Prof. Miyake dari Tokyo Institute of Technology.” Jelasnya.

Penelitian ketiga adalah pengembangan penelitian bioetanol kolaborasi antara Dr. Indri dan Prof. Aziz.

Menurut ketua  P3LHMBA LP2M UM, penelitian-penelitian ini memang dirancang untuk mendukung program green campus. “Ini dari eksternal, nah nanti kalau dari internal kami ada komunitas namanya RECIBER. Besok akan kami launching sekaligus ada kegiatan bersih-bersih kampus. Untuk anggota dari komunitas ini sendiri sudah lebih dari 500 orang,” Tutupnya. (Pus)

Sumber dari:https://infokampus.news/joint-research-dengan-universitas-jepang-um-yakin-program-green-campus-segera-terwujud/

Leave a Reply

Your email address will not be published.