Hai Calon Mahasiswa Rantau, Ini Dia Kampus dengan Asrama Mahasiswa di Malang!

Infokampus.news – Jarak yang jauh dari rumah mungkin menjadi salah satu pertimbangan bagi calon mahasiswa baru dalam memilih perguruan tinggi. Kalau jauhnya sekadar 10 sampai 15 kilometer, angkutan umum tentunya masih bisa menjadi solusi, terlebih kini tersedia berbagai layanan transportasi online yang memudahkan siapa saja untuk ke mana saja meski dalam batas jarak tertentu. Lantas, bagaimana dengan calon mahasiswa yang rumahnya puluhan bahkan sampai ratusan kilometer jauhnya dari kampus impian?

Jangan khawatir, Sobat FoKus. Sebuah perguruan tinggi, pasti dikelilingi oleh fasilitas pendukung untuk akomodasi, toko penyedia kebutuhan sehari-hari, warung makan, dan lain-lain. Sebagian besar mahasiswa rantau memilih untuk tinggal di indekos atau mengontrak rumah bersama dengan beberapa rekannya. Namun lagi-lagi, biaya menjadi penghalang. Harga sewa indekos atau kontrakan sangat bervariasi, bergantung pada fasilitas yang bisa didapatkan. Nah, ternyata ada solusi lain Sobat Fokus, yakni  asrama mahasiswa atau rusunawa. Asrama mahasiswa biasanya dipatok dengan harga  yang relatif terjangkau untuk orang-orang dari kalangan menengah ke bawah. Dengan harga di bawah biaya kos atau kontrakan pada umumnya,  mahasiswa mendapatkan tempat tinggal yang nyaman beserta fasilitas umum tanpa biaya tambahan seperti dapur dan hotspot.

Fasilitasi Mahasiswa Rantau, Ini Dia Beberapa Asrama Mahasiswa di Malang

Berikut ini adalah beberapa kampus di Malang yang menyediakan asrama mahasiswa. Mari simak baik-baik!

1. Institut Teknologi Nasional (ITN)

ITN menyediakan asrama mahasiswa yang ternyata masih terbilang baru. Asrama ini didirikan pada tahun 2016 silam dan berlokasi di Kampus II ITN. Asrama ITN menggunakan sistem keamanan 24 jam, jadi jangan takut ada apa-apa karena selain itu  juga ditunjang dengan perlindungan barang-barang mahasiswa. Fasilitas kamar meliputi tempat tidur, meja dan kursi belajar, almari pakaian, serta kamar mandi yang terpisah. Di samping itu, ada juga tempat parkir bagi mahasiswa yang membawa kendaraan pribadi berupa sepeda dan sepeda motor. Untuk mendukung kegiatan perkuliahan mahasiswa, disediakan pula free wifi di lokasi asrama. Asrama mahasiswa ITN juga dilengkapi dengan tenaga cleaning service, anti kumuh nih Sobat FoKus!

2. Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang

Berbeda dengan asrama-asrama di kampus lain, asrama di UIN Maliki atau yang biasa disebut Ma’had, berbasis pesantren.  Bagi para mahasiswa baru, asrama di UIN Maliki bersifat wajib selama satu tahun. Karena asrama ini berbasis pesantren, maka asrama pun dipadati oleh berbagai macam aktivitas seperti kajian Al-Qur’an, program Bahasa Inggris, sholat jamaah, ekstrakurikuler, dan beberapa kegiatan ke-Islam-an lainnya. Asrama ini terdiri atas delapan gedung/mabna; 4 mabna untuk putra dan 4 mabna untuk putri.

3. Universitas Brawijaya

Universitas Brawijaya menyediakan Rusunawa (rumah susun sederhana sewa). Rusunawa yang masih baru dibangun pertengahan April 2017 lalu ini berlokasi di Kampus II UB, Puncak Dieng Eksklusif Malang. Rusunawa ini diperuntukkan bagi mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) dan mahasiswa baru. Mahasiswa baru 2017/2018 adalah angkatan pertama yang menghuni Rusunawa ini. Alasan mengapa hanya FKH (bukan hanya mahasiswa baru) yang diperbolehkan untuk tinggal di sini adalah agar lebih dekat dengan tempat praktikum. Mahasiswa baru yang bisa tinggal di Rusunawa ini adalah semua mahasiswa dengan mata pembelajaran umum.

4. Universitas Negeri Malang

Berada di area Kampus I, asrama UM tersedia bagi mahasiswa putra dan putri. Dengan harga yang sangat terjangkau, fasilitas yang akan didapatkan antara lain kamar dengan kapasitas 2 orang bagi asrama putra dan 3 orang bagi asrama putri yang dilengkapi dengan tempat tidur, meja belajar, kursi, almari dua pintu, tempat sholat, perpustakaan, minimarket, kamar mandi, ruang makan, ruang TV, tempat parkir, koran harian, tempat mencuci dan menjemur pakaian, dan dapur. Selain itu, asrama putra dilengkapi oleh lapangan olahraga. Bukan sekadar tempat tinggal, Asrama UM juga dipadati oleh berbagai aktivitas seputar pengembangan potensi akademik seperti dialog interaktif dan pengabdian sosial seperti donor darah. Asrama UM diprioritaskan bagi mahasiswa baru yang berasal dari luar Malang/luar Jawa.

5. Universitas Muhammadiyah Malang

Bekerja sama dengan Kementerian Negara Perumahan Rakyat (Menpera) Republik Indonesia, UMM membangun Rusunawa yang dibagi menjadi 2 blok: Blok A dengan kapasitas 240 orang dan Blok B dengan kapasitas 192 orang. Masing-masing blok terdiri dari dua bangunan berlantai empat. Rusunawa I Blok A saat ini difungsikan sebagai penginapan harian yang dapat digunakan masyarakat umum. Sementara itu, Rusunawa I Blok B dikhususkan sebagai tempat pelaksanaan kegiatan Program Pembentukan Kepribadian dan Kepemimpinan (P2KK) bagi mahasiswa baru. Fasilitas kamar yang diberikan Rusunawa terdiri dari tempat tidur, almari pakaian, dan meja-kursi. Sementara fasilitas lain yang disediakan di luar kamar antara lain: dapur, sarana peribadatan, hall, tempat parkir, taman, dan Wi-Fi.

Selain Rusunawa I, terdapat pula Rusunawa II yang terletak di sebelah stadion Kampus III UMM yang difungsikan sebagai asrama putri bagi mahasiswa baru. Fasilitas ruangan di Rusunawa II sama dengan yang terdapat di Rusunawa I, yaitu kamar yang dilengkapi dengan kamar mandi dalam, tempat tidur, almari, tempat ibadah, dapur, hall, dan tempat parkir.

Sumber dari:https://infokampus.news/hai-calon-mahasiswa-rantau-ini-dia-kampus-dengan-asrama-mahasiswa-di-malang/

Leave a Reply

Your email address will not be published.