Universitas Negeri Malang Launching Program Doktor Ilmu Manajemen, Ini Spesifikasinya!

Infokampus.news, Malang – Hari ini (27/3) Universitas Negeri Malang resmi melaunching program Doktor Ilmu Manajemen. Yang menjadi pembeda program ini dengan program yang ada di kampus lain salah satunya adalah fokus pembelajaran bertumpu pada pengembangan ekonomi UMKM di Indonesia.

Seiring dengan berkembangkan teknologi dan perubahan jaman, tentu untuk membangun ekonomi UMKM perlu peran dari akademisi.

“Ini adalah kesempatan untuk para mahasiswa maupun alumni kita untuk berperan dalam bidang akademik. Termasuk diantaranya kajian UMKM,” ungkap Direktur Pascasarjana UM prof. Dr. Eri Tri Jatmika M.Si saat memberikan sambutan.

BERITA KAMPUS UM

Meskipun saat ini program pascasarjana masih dalam masa transisi yakni sedang dialihkan manajemennya kepada masing-masing fakultas, namun saat ditemui wartawan wakil rektor 1 UM yakin bisa menjaring sedikitnya 10 mahasiswa baru untuk permulaan.

“Karena ya kebutuhan sumber daya dengan gelar doktor masih tinggi di Jatim ini terlebih di kota malang. Banyak juga sebenarnya PDIM yang sudah established namun pemerintah masih mengijinkan untuk membuka program baru karena memang alasannya sangat masuk akal.” Terang wakil rektor 1 UM Prof. Dr. Eko Budi Sucipto.

Ia berharap nantinya pada proses pembelajaran mahasiswa mulai melirik digitalisasi industri perdagangan sebagai fokus pembelajaran. Karena dengan era yang serba teknologi ini sayang sekali untuk melewatkan perkembangannya barang sedetik.

“Selain itu segera juga kita akan adakan doctor by research jadi kalau mereka bisa membuat 3 jurnal yang terindeks skorpus mereka bisa kita anugerahi doktor. Karena kan banyak ya sekarang yang bisa meneliti di sekitarnya sendiri tapi karena terhalang pekerjaan jadi tidak bisa menempuh program doktor, nah kita mudahkan dengan ini.” Tandasnya. (Pus)

Sumber dari: https://infokampus.news/universitas-negeri-malang-launching-program-doktor-ilmu-manajemen-ini-spesifikasinya/

Leave a Reply

Your email address will not be published.