Tim Si Noki UM Terjun ke Donomulyo Malang, Garap Potensi Jamur Tiram

SURYAMALANG.COM | MALANG – Tim Si Noki, yaitu grup penghobi jamur di Prodi Biologi Universitas Negeri Malang (UM), terjun ke Desa/Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang.

Di desa itu ada potensi jamur tiram putih.

Dalam kegiatan pengabdian masyarakat, mereka mengajari pembuatan es krim dan kripik jamur tiram.

Kegiatan pengabdian masyarakat diketuai Agung Witjoro SPd MKes pada Senin (21/6/2021).

Tim terdiri dari sembilan dosen, delapan  mahasiswa dan 30 warga setempat.

“Salah satu potensi di desa ini (RT 14) adalah budidaya jamur tiram. Namun masih terkendala pengolahannya” ujar Bayu, Ketua RT 14. 

Hal serupa juga disampaikan Sekdes Donomulyo, Sugianto.

“Potensi jamur tiram di Desa Donomulyo banyak. Rerata dari pembudidaya jamur hanya dijual ke pasar” tuturnya.

Apabila jamur tiram putih di pasar tidak terjual habis, maka akan menurunkan kualitas jamur.

Oleh karena itu, tim pengabdian berinisiatif untuk melakukan pelatihan kepada masyarakat setempat.

Dengan pelatihan itu diharapkan bisa meningkatkan nilai tambah dari produk jamur tiram putih.

Karena itu ia mengapresiasi kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan UM.

“Saya berharap cakupan bisa dikembangkan ke dusun yang lain. Sebab di Desa Donomulyo ada empat dusun,” katanya.

Pengabdian dilakukan dengan memberikan produk sampel kepada warga.

Kemudian warga tergerak untuk mencoba membuat es krim jamur dan keripik jamur tiram.

Menurut Pristianingsih, salah satu warga, rasa es krimnya enak.

“Tidak membuat eneg (mual). Rasa jamur tidak terlalu kuat sehingga aromanya nikmat, katanya. 

Sedang keripik jamur tiramnya sangat gurih dan terasa kriuk, enak dan rasanya pas.

Dari tim kemudian memberikan sarana prasarana berupa blender, mixer, kompor, dan bibit jamur tiram dengan varian merah.

“Harapannya kegiatan ini dapat meningkatkan keterampilan warga Desa Donomulyo untuk perekonomian yang lebih baik. Selain itu, kegiatan ini diharapkan mampu untuk mempererat tali silaturahim” tandas Agung Witjoro.

Sumber| https://suryamalang.tribunnews.com/2021/06/22/tim-si-noki-um-terjun-ke-donomulyo-malang-garap-potensi-jamur-tiram?page=all