“Mahasiswa Jangan Memiskinkan Diri”

"Mahasiswa Jangan Memiskinkan Diri", Surya 12 Juni 2017

“Mahasiswa Jangan Memiskinkan Diri”, Surya 12 Juni 2017

Surya 12 Juni 2017

MALANG, SURTA – Basil seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) diumumkan besok, Selasa (13/6), tepatnya pukul 14.00 W1B. Para peserta SBMPTN bisa melihat
pengumuman melalui laman http:// pengumuman.sbmptn.ac.id dan 12 laman mirror.

Laman mirror tersebut; http:// sbmptn.utac.id, http://sbmptn.itb.ac.id, http://sbmptn.undip.ac.id, http:// sbmptn.its. ac. id.       http: //sbmptn. ugm ac.id, http://sbmptn.ipb.ac.id, http://sbmptn.unair.ac.id,http://sbmptn. unand.ac. id. http://sbmptn. unsrLac. id. http://sbmptn.unhas.ac.id.http:// sbmptn.untan.ac.id. dan http://sbmptn. unsyiah.ac.id. Pada tiga PTN di Malang, peserta SBMPTN mendapatkan kuota sebesar 40 persen atau paling besar dart jalur lainnya.

“Peraturan dart pusat, kuota SBMPTN adalah minimal 40 persen. Sementara menurut kami (UM), mahasiswa baru yang lolos dart jalur SBMPTN merupakan input terbaik. Hal itu terlihat selama perkuliahan nantlnya,” kata Wakil Rektor 1 UM, Prof Hariyono MPd, Minggu (11/6).

UM menyediakan 2.566 kursi, UB menyediakan sekitar 4.000 kursi, dan kuota yang disediakan U1N Maliki sebanyak 1.131 kursi.

Setelah lolos dalam SBMPTN, para peserta hams daftar ulang termasuk membayar biaya uang kuliah tunggal

(UKT). Menurut Wakil Rektor 2 UM, Prof Dr Wahjoedi ME MPd, nilai UKT sudah ditetapkan oleh PTN dan tidak mengalami perubahan sesuai dengan peraturan dari Kemenristekdikti.

Wahjoedi mengatakan pembagian besaran UKT pada mahasiswa idealnya adalah berbentuk kurva normal dengan golongan 1 dan 2 memiliki anggota terbanyak.

“Mahasiswa dan orangtua jangan memiskinkan diri. Kecenderungannya saat ini, orangtua mampu tapi mengaku tidak mampu terlebih lagi mengaku miskin. Ini kan bentuknya subsidi silang. Jadi yang mampu dikenakan lebih besar untuk membantu teman-temannya yang tidak mampu,” tegasnya.(nh)

Leave a Reply

Your email address will not be published.