Hadirkan Solusi Kesehatan Mental, Psikologi UM Gelar Seminar Internasional

MALANG KOTA – Di tengah pandemi Covid-19, Fakultas Psikologi Universitas Negeri Malang (UM) terus berupaya memberikan solusi terbaik untuk masyarakat Indonesia. Ganasnya wabah global yang berasal dari Wuhan itu tak menyurutkan semangat akademisi UM melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat agar masyarakat tetap sehat secara fisik dan mental.

22 Oktober 2020 Jawa Pos Radar Malang 

Salah satunya melalui agenda International Conference of Psychology 2020 (ICoPsy 2020) yang rencananya akan digelar 7-8 November, Fakultas Psikologi UM ingin mengajak semua akademisi maupun praktisi dari berbagai bidang untuk ikut mengembangkan dan menerapkan kajian ekonomi, pendidikan, psikologi, dan ilmu-ilmu sosial untuk meningkatkan kesehatan mental masyarakat di masa pandemi Covid-I9.

“Penelitian dan pengabdian masyarakat membutuhkan forum untuk publikasi, salah satunya lewat seminar internasional ini. Ini penting
karena bukan hanya untuk peneliti di perguruan tinggi, namun juga untuk praktisi dan ajang bertemunya profesional di level Internasional. jadi, bisa saling berbagi ilmu dan solusi,” papar Ketua Jurusan Psikologi Dr Nur Eva SPsi MPSi.

Bercermin pada besar dan luasnya dampak dari pandemi Covid-19 di atas, Eva menuturkan bencana itu adalah musuh bersama yang harus
dilawan dengan kebersamaan juga. “Masalahnya, perang melawan virus mematikan ini tidak akan dapat dimenangkan tanpa ada pemahaman penyebab, dampak, dan cara melawannya. Oleh karena itu, perlu sinergi ahli psikologi, ekonomi, pendidikan, dan ilmu-
ilmu sosial untuk menganalisis dan menemukan alternatif dari berbagai permasalahan yang muncul,” imbuhnya.

Eva menambahkan, nantinya dalam Seminar Internasional bertajuk “Applying Psychology, Economic, Education, and Social Sciences to
Promote Mental Health in Pandemic Covid-19 Era” bakal melibatkan 5 pakar dari 4 negara. Yakni Indonesia, Jepang, Malaysia, dan NeW Zealarid.

“Pengetahuan dan ilmu yang dimiliki akan mengantarkan pemecahan masalah yang benar, memudahkan pengaturan berbagai sistem, dan
meningkatkan kontribusi ekonomi,” paparnya.

Untuk bisa berkontribusi dalam Konferensi Internasional & Presentasi Call Paper, pendaftaran masih dibuka sampai akhir Oktober. Untuk artikel yang terpilih dan lolos seleksi, nantinya akan dipublikasikan dalam e-Proceedings ber-ISBN, indexed by Google Scholar dan WoS
Indexing.

Untuk informasi selengkapnya Anda bisa langsung mengakses informasinya di https://www.icopsy. com. Atau hubungi langsung contact
person Dwi Nikmah +62 852-5873-3999 dan Tiya +62 856-4934-1177. (dei/cl/dik)

Download 22 Oktober 2020 Jawa Pos Radar Malang