Evaluasi UTBK, Masih Ada Peserta Lupa Bawa Ijazah

SURYAMALANG.COM, KLOJEN – Dari evaluasi LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi) selama dua hari pelaksanaan UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) selama dua hari, Sabtu (13/4/2019) dan Minggu (14/4/2019) masih ada peserta lulusan 2017 dan 2018 yang lupa membawa ijazah.

Ini adalah UTBK gelombang pertama.

“Padahal ijazah sebagai syarat mengikuti UTBK.”

“Juga ada peserta tidak melampirkan pasfoto terbaru pada surat keterangan duduk di kelas 12, dan ada yang tidak membawa dokumen identitas diri dan/atau kartu peserta UTBK,” jelas Ravik Karsidi, Ketua LTMPT dalam rilis yang dikirim kepada SURYAMALANG.COM, Senin (15/4/2019).

Selama dua hari pelaksanaan atau empat sesi, diikuti 271.461 peserta.

Rinciannya pada Sabtu sebanyak 136.504 peserta. Dan Minggu diikuti 134.957 peserta.

UTBK hari pertama dilaksanakan pada 73 PTN Pusat UTBK.

Kemudian hari kedua dilaksanakan di 67 PTN Pusat UTBK.

Sedang total peserta yang terdaftar mengikuti UTBK 2019 untuk gelombang pertama sebanyak 698.505 peserta dan gelombang dua ada 597.115 peserta.

Namun dalam dua hari pelaksanaan ada juga yang tidak datang ke lokasi ujian.

“UTBK di Universitas Negeri Malang (UM) berjalan lancar. Sempat ada listrik padam, tapi tidak mengurangi waktu peserta,” jelas Dr Imam Agus Basuki MPd, Koordinator Pelaksana Pusat UTBK UM kepada SURYAMALANG.COM, Senin (15/4/2019).

Jadwal UTBK selanjutnya akan dilaksanakan 20 April 2019 di 11 Pusat UTBK di 5 Kota yaitu Padang, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Makassar yang merupakan UTBK sesi tambahan atas permintaan peserta di kota-kota tersebut.

UTBK gelombang pertama pada 13 April sampai 4 Mei 2019).

Kemudian gelombang dua pada 11 Mei – 26 Mei 2019.

Khusus peserta tuna netra) waktu ujian yang disediakan yaitu pada 4 Mei 2019 untuk gelombang pertama di sesi pagi.

Serta pada 25 Mei 2019 untuk gelombang dua di sesi pagi di ruang khusus.

Sumber dari: http://suryamalang.tribunnews.com/2019/04/15/evaluasi-utbk-masih-ada-peserta-lupa-bawa-ijazah?page=all

Leave a Reply

Your email address will not be published.