UM Raih Penghargaan Badan Publik Menuju Informatif KIP 2019

Kota Malang, SERU – Universitas Negeri Malang (UM) meraih Anugerah Keterbukaan Informasi Publik (KIP) dengan kualifikasi Badan Publik “Menuju Informatif” dari Komisi Informasi Pusat (KI Pusat), di Gedung II Istana Wakil Presiden Republik Indonesia, Kamis (21/11/2019) pagi.

Anugerah tersebut berdasarkan hasil dari kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) KIP Bulan September – November 2019. Predikat ini merupakan kedua kalinya diraih UM, setelah tahun 2018 juga mendapat predikat menuju informatif.

Wakil Rektor II UM, Prof Dr Heri Suwignyo, MPd, bersama jajarannya, usai menerima penghargaan. (ist)

Berdasarkan laporan kegiatan Monev yang disampaikan Ketua KI Pusat, Gede Narayana, terdapat 355 Badan Publik di seluruh Indonesia yang mengikuti kegiatan Monev KIP 2019, namun masih lebih dari setengahnya masih masuk kategori Badan Publik “Kurang Informatif”, sedangkan sisanya mendapatkan kategori “Cukup Informatif”, “Menuju Informatif”, dan “Informatif”.

Penghargaan KIP 2019 yang diterima UM. (ist)


Wakil Presiden RI, Prof. Dr. KH. Ma’ruf Amin, mengajak Badan Publik meningkatkan kepatuhan amanat UU KIP. Pemerintah akan memberi perhatian kepada komisi informasi pusat, dan mendorong komisioner KIP untuk terus berinovasi mengawal Keterbukaan informasi. “Masyarakat Indonesia saat ini aktif dalam mencari informasi. Oleh karena itu, sebagai badan publik kita harus memberikan informasi yang baik dan dialirkan secara dua arah,” terangnya.

Sementara itu, Wakil Rektor II UM, Prof Dr Heri Suwignyo, MPd, hadir mewakili Rektor UM mengamini hasil yang diraih oleh PPID UM. “Kita bersyukur atas hasil yang diraih oleh UM. Dari kontestan yang berpartipasi dalam Monev KIP ini, UM berada pada kategori Menuju Informatif bersama 4 perguruan tinggi lainnya. Hasil ini merupakan kerja keras dari semua pihak, terutama Tim PPID UM. Tentunya masih ada evaluasi yang perlu untuk ditingkatkan, dan ini akan kita siapkan untuk tahun mendatang,” jelasnya.

Selain itu, WR II UM juga menargetkan tahun 2020 UM bisa meningkat menjadi badan publik yang informatif. “Hasil juga menjadi tolok ukur, apabila tahun lalu dan tahun ini kita masih berada dalam kategori menuju informatif, tentunya tahun depan harusnya menjadi badan publik yang informatif. Kita akan pelajari mulai dari sekarang masing-masing indikatornya, dan kita lengkapi kekurangannya,” tandasnya. (rhd)

sumber dari: http://seru.co.id/um-raih-raih-penghargaan-badan-publik-menuju-informatif-kip-2019/

Leave a Reply

Your email address will not be published.