Produksi Video Edukasi Covid-19, Mahasiswa UM Bantu Mencegah Penularan Virus Corona

SURYAMALANG.COM, MALANG – Universitas Negeri Malang (UM) melibatkan para mahasiswanya untuk berpartisipasi mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19 melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN) edisi Covid-19 di Desa Sumberkradenan, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.

Kelompok KKN yang diketuai oleh Nasrullah Fikri Fatoni, mahasiswa S1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga, ini telah membagikan sebanyak 1.000 masker, 250 botol hand sanitizer, 4 tempat cuci tangan dan sabun cuci tangan melalui Kepala Desa Sumberkradenan, Zaeni, secara bertahap pada 1 Juni, 8 Juni, dan 24 Juni 2020.

Produksi Video Edukasi Covid-19, Mahasiswa UM Bantu Mencegah Penularan Virus Corona

IST/Mahasiswa KKN Universitass Negeri Malang (UM) bantu kampanye mencegah penularan Virus Corona dengan memproduksi video edukasi Covid-19 dan banner. 

“Kami juga berinisiatif menciptakan program kerja (Proker) edukasi fisik dengan membuat poster dan banner serta edukasi online dengan membuat video yang berisikan informasi singkat terkait Covid-19, seperti penyuluhan tentang cara mencuci tangan, memakai dan mencuci masker yang benar, serta protokol kesehatan di Era New Normal,” dalam keterangan tertulis yang diterima SURYAMALANG.COM, Minggu (28/6/2020).

Banner dengan ukuran 2×1,3 meter dan poster berukuran A3 sebanyak 10 lembar yang mengedukasi warga tentang upaya pencegahan virus corona tersebut dipasang di sepanjang jalan desa dan kantor kepala desa.

Poster dan banner tersebut dirancang dan dicetak oleh Tim Proker Edukasi Fisik yang terdiri dari Ariq Maulana Rachmadi (FIP), Ananda Putra Ardianto (FT), Nur Ainy (FIP), dan Imira Ula Chomsa Adistya (FMIPA).

Poster dan banner edukasi yang bersifat persuasif ini dibuat untuk mendapatkan lebih banyak perhatian dari publik mengenai informasi umum terkait Covid-19 seperti gejala klinis, proses penyebaran, hingga langkah-langkah pencegahan.

Sehingga dengan adanya poster-poster tersebut dapat mengedukasi warga secara tidak langsung.

Sedangkan program kerja Edukasi Online dirancang oleh Tim Proker yang terdiri atas Laila Ramadhan (FIK), Nira Yulika Rahmaulana (FMIPA), Shena Fiosa Nofendralova (FS), Yunike Valeryn Wahyu K  (FMIPA) merancang sebuah panduan berupa video untuk menjaga kebersihan yang mengacu pada sumber protokol hidup bersih dari pemerintah dan kementerian kesehatan RI.

Video penyuluhan tentang cara mencuci tangan, penggunaan masker yang benar dan protokol kesehatan di era New Normal diserahkan melalui Zaeni selaku kepala desa dengan harapan video tersebut akan disebarkan pada warga Desa Sumberkradenan.

Selain itu video penyuluhan tentang Covid-19 diunggah pada kanal YouTube KKN Sumberkradenan.

Video edukasi diunggah melalui kanal Youtube untuk memudahkan warga lain dalam mengakses, dikarenakan jumlah CD edukasi yang dibagikan juga terbatas.

Wilayah Malang Raya (Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu) termasuk daerah zona merah Virus Corona.

Berdasarkan laporan situs infocovid19.jatimprov.go.id hingga Sabtu (27/06/2020), terdapat sebanyak 209 kasus positif Covid-19 yang telah terkonfirmasi di Kabupaten Malang, Kota Malang (195) dan Kota Batu terdapat 58 orang positif Covid-19. (*)

Sumber dari: https://suryamalang.tribunnews.com/2020/06/28/produksi-video-edukasi-covid-19-mahasiswa-um-bantu-mencegah-penularan-virus-corona

Leave a Reply

Your email address will not be published.