Kembangkan Wisata Umbulsari, Dosen UM Desain Site Plan Spektakuler

KABUPATEN – Satuan tugas pengabdian kepada masyarakat Dosen Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang (UM) membuatkan desain site plan spektakuler untuk mengembangkan kawasan Wisata Umbulsari.

Pembuatan desain kawasan wisata yang berada di Dusun Mulyosari Desa Donomulyo, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang ini untuk dijadikan sebagai salah satu unggulan desa, selain unggulan lain yaitu sebagai desa reliji, dan desa perkebunan.

Siteplan Wisata Umbulsari yang dibuat satuan tugas pengabdian kepada masyarakat Dosen Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang (UM).

Satuan tugas pengabdian masyarakat dosen UM yang terdiri dari ketua tim satgas Dosen Drs Bambang Djatmiko ST MT, Dr Nindyawati ST MT, Drs Bambang Supriyanto ST MT, dan Dr RM Sugandi ST MT turun tangan memberikan pendampingan layanan teknis dalam pembuatan desain tersebut.

Bambang Djatmiko mengatakan, pembuatan desain diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan warga dan pendapatan asli desa (PAD) yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) bersama Karangtaruna desa setempat.

Pelaksanaan pemetaan.


“Kami bersama perangkat desa, pengurus BUMDes, Karangtaruna, tokoh masyarakat, warga sekitar Wisata Umbulsari, tenaga laboran Laboratorium Ukur Tanah Teknik Sipil FT-UM, dan mahasiawa KKN–UM, yang dikoordinir oleh tim Dosen melakukan kegiatan teknis,” ujar Djatmiko.

Dia menjelaskan, kegiatan diawali dengan proses pemetaan kawasan wisata dengan tujuan mengetahui data tanah berupa: luas, kontur, titik-titik koordinat dan batas lahan yang bersebelahan. Data teknis lainnya yang disurvei, yaitu macam wahana yang sudah tersedia sebagai sarana dan prasarana pengunjung, baik yang masih layak maupun yang perlu renovasi.

Langkah selanjutnya, kata Djatmiko, melakukan musyawarah tentang desain site plan untuk pengembangan kawasan Wisata Umbulsari. Dari musyawarah ini diperoleh kesepakatan dikembangkan di antaranya menjadi pusat informasi kegiatan wisata sekaligus berfungsi sebagai pos keamanan, posko kesehatan, tempat penginapan atau villa, pusat kegiatan pelatihan olahraga air, area pengembangan (tanaman obat olahraga, outbond, industri kerajinan lokal, ikan hias) dan wahana spektakuler lainnya.

Penyerahan bibit tanaman langka.


Untuk merealisasikan rencana pengembangan visi dan misi desa tersebut, perangkat desa beserta mahasiswa KKN-UM dan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN-UM bekerja sama membuat Video klip – Desa Donomulyo, Kabupaten Malang yang di posting pada youtube dengan link: https://www.youtu.be/F4tiUIxcYtA

Kegiatan ini diakhiri dengan penyerahan secara simbolis beberapa bibit pohon langka (tin, siwak, cherry Barbados, dan kacang Amazon) oleh ketua tim satgas Dosen Drs Bambang Djatmiko ST MT kepada Desa Donomulyo Sarip Sariyono sebagai bentuk nyata untuk memberikan motivasi agar desain site plan dipakai sebagai acuan pengembangan kawasan Wisata Umbulsari segera terwujud, dan diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan warga serta PAD Desa.

Sumber|https://radarmalang.jawapos.com/pendidikan/27/11/2020/kembangkan-wisata-umbulsari-dosen-um-desain-site-plan-spektakuler/