Link Live Streaming Dies Natalis Universitas Negeri Malang ke 69, Ini Rundown Acaranya

SURYAMALANG.COM, – Ikuti link live streaming Dies Natalis Universitas Negeri Malang (UM) ke 69 yang digelar hari ini, Rabu (18/10/23).

Disiarkan langsung dari Graha Cakrawala UM, Jalan Semarang 5 Malang, link live streaming Dies Natalis Universitas Negeri Malang dimulai sejak pukul 08.00 WIB sampai selesai. 

Tema Dies Natalis Universitas Negeri Malang tahun ini, yaitu “Cerdas, Sehat, Bermartabat”.

Peringatan Dies Natalis ke-69 tahun 2023 ini tidak hanya jadi ajang seremonial rutin tahunan saja tapi juga diharapkan menjadi tonggak awal proyeksi pengembangan UM yang berinovasi dan berprestasi untuk menuju world class university.

Berikut link live streaming Dies Natalis Universitas Negeri Malang (UM):

Berikut rundown acara Dies Natalis Universitas Negeri Malang (UM):

Rundown acara Dies Natalis Universitas Negeri Malang 1
Rundown acara Dies Natalis Universitas Negeri Malang 1 (IST/Suryamalang)
Rundown acara Dies Natalis Universitas Negeri Malang
Rundown acara Dies Natalis Universitas Negeri Malang (IST/Suryamalang)

Jalan Sehat

Sebelumnya, Universitas Negeri Malang (UM) mengadakan kegiatan jalan sehat Minggu (15/10/2023) sebagai salah satu rangkaian Dies Natalis ke-69.

Kegiatan ini disambut hangat oleh seluruh mahasiswa UM, para dosen, dan tendik dengan berkumpul bersama di samping Graha Cakrawala. 

Tujuan penyelenggaraan kegiatan jalan sehat adalah untuk mewujudkan semangat olahraga pada kalangan sitivas UM.

Hal ini selaras dengan tema Dies Natalis ke-69 yaitu “Sehat, Cerdas, dan Bermartabat”.

“Semarak gerak jalan pada tahun ini cukup meriah. Hal ini menunjukkan bahwa adanya komitmen rasa memiliki dan merayakan hari ulang tahun kelahiran UM pada Dies Natalis ke-69 oleh sitivas UM,” ungkap Prof. Dr. Hariyono, M.Pd ketika sambutan untuk mengawali kegiatan.

Sebelum memulai jalan sehat, seluruh peserta mengikuti senam bersama sebagai pemanasan.

Kemudian, peserta gerak jalan memulai langkah melewati rute jalan sehat dengan tertib.

Di garis akhir finish, peserta gerak jalan mengumpulkan kupon undian yang kemudian akan diundi dengan berbagai hadiah.

UM telah menyediakan berbagai doorprize, mulai dari sepeda listrik, tablet, kulkas, televisi, kipas angin dan hadiah lainnya dengan hadiah utamanya adalah motor yang diperuntukkan mahasiswa dan tendik UM.

Dalam proses pengundian kupon jalan sehat, sitivas UM dapat menikmati panggung hiburan dan mengunjungi bazar dari berbagai UMKM yang bergerak di bidang makanan, pakaian, dan kerajinan tangan.

Rektor UM berharap adanya gerak jalan ini dapat menjalin persahabatan dan komitmen para sitivas UM untuk selalu memajukan UM.

Hal ini akan mewujudkan terciptanya semangat menggelorakan UM menjadi salah satu perguruan yang cerdas, sehat, dan bermartabat dengan menjadikan warganya sehat melalui  terselenggaranya jalan sehat ini.

“Mudah-mudahan acara olahraga ini akan menjadikan sitivas UM sehat dan bersemangat dalam melakukan mengembangkan institusi bersama-sama” kara Rektor UM pada akhir sambutannya.

“Terlepas mendapatkan hadiah atau tidak, harapannya seluruh peserta jalan sehat dapat menikmati kegiatannya dan bergembira setelah mengikuti gerak jalan ini” imbuhnya. 

“Siapa pun dapat menerima hadiah dan ini tidak akan menjadikan beban, namun harapannya dapat menggembirakan kita semua,” tandasnya. (um.ac.id/Novita Eka Andriyana).

Sumber|https://suryamalang.tribunnews.com/2023/10/18/link-live-streaming-dies-natalis-universitas-negeri-malang-ke-69-ini-rundown-acaranya?page=all.