JARINGAN BERMASALAH, PENDAFTAR SBMPTN CEMAS,

Downloas Malang Post 17 April 2018 hal 6

MALANG- Jelang pengumuman jalur undangan Seleksi Nasional Masuk PTN, server SBMPTN dikabarkan bermasalah. Kondisi ini menjadi perbincangan hangat di twitter.

“Berapa lama ya, sampai sakit mata ini standby di depan laptop,” ujar pemilik akun Marlisa Talungke di akun twittemya.

Marlisa mefanjutkan, saat dia mulai mengakses kembali ke laman pendaftaran SBMPTN, dia kembali mengalami masalah. “Gimana nib, udah dua kali diakses dilaman, saat klik daftar error lagi,” tandasnya.

JARINGAN BERMASALAH,  PENDAFTAR SBMPTN CEMAS, Malang Post 17 April 2018 hal 6

JARINGAN BERMASALAH, PENDAFTAR SBMPTN CEMAS, Malang Post 17 April 2018 hal 6

Hal ini langsung ditanggapi oleh akun Rolando Mali dan Adinda Delfriyani yang menjelaskan merasa terganggu, pada hal akan mulai mendaftar. Keluhan lain datang dari pemilik akun Gaa yang mengaku kartu pembayaran tidak dapat dicetak.  “Saya baru daftar ke BNI, tapi kartu pembayaran tidak dapat dicetak. Padahal uang sudah masuk?” ungkapnya.

Sementara dikonfirmasi terkait permasalahan tersebut, Sekretaris SBMPTN Prof Joni Hermana yang dihubungi Malang Post menegaskan. memang sedang dilakukan maintanance.

“Ya ada proses maintance yang di¬ lakukan oleh Pansus, tapi seharusnya sekarang (kemarin.Red) sudah kembali normal,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Rektor 1 UM, Prof Budi Eko menegaskan. trouble jaringan SBMPTN tidak terjadi di Malang.

“Tidak ada laporan semacam itu karena tidak ada masalah sebelumnya, bahkan dapat diakses menggunakan android juga,” bebernya.

Terkait dengan kekuatan jaringan khususnya di wilayah Malang, panlok 55 telah menyiapkan dengan maksimal.

“Untuk di Malang sendiri, sudah dicek kekuatan jaringannya, hanya fokus di wilayah masing-masing dan diajukan ke panitia pusat agar jaringan maksimal,” tutumya.

Budi membeberkan. baru ada laporan di wilayah Papua memang dilaporkan jaringan dibawah lautnya putus. “Nanti akan ada solusilah, diperkuat jaringannya. Kalau di Malang kuat-kuat semua,” tutupnya.

Seperti diketahui, pendaftaran SBMPTN masih akan dibuka hingga 27 April mendatang. Pasca pengumuman SNMPTN hari ini, diperkirakan akan mulai terjadi lonjakan jumlah pendaftar yang mengakses laman SBMPTN. (mg3/oci)

Leave a Reply

Your email address will not be published.