Tim Pengabdian UM Mulai Dampingi Warga Tangkil Garap Wisata Lokal

KASEMBON – Dusun Tangkil terletak di Desa Pait Kecamatan Kasembon Kabupaten Malang. Dusun ini memiliki 2 Potensi yang kuat yaitu Sumber Daya Alam dan Sumber Daya Manusia. Sumber Daya Alam yang dipunyai berupa sawah, perkebunan, serta hutan yang masih luas, selain itu juga ada sumber daya alam yang bisa dijadikan sebagai wisata lokal yaitu adanya Coban Tangkil dan Coban Slimpring.

mahasiwa UM berfoto dengan latar Coban Tangkil (istimewa)

Maka dari itu Tim Pengabdian UM melakukan Pendampingan kepada Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dalam penguatan kapasitas kelembagaan untuk mewujudkan kemandirian wisata lokal berbasis edukasi karena sumber daya manusia nya yang sangat semangat dan berpartisipasi untuk bisa mewujudkan wisata lokal ini.

Tim pengabdian UM mulai melakukan pendampingan untuk pengembangan wisata lokal Dusun Tangkil. (istimewa)

Pada pertemuan Minggu, 18 Oktober 2020 di Dusun Tangkil bersama Tim Pengabdian dari Dosen UM, terdiri dari Drs Moh Ihsom Ihsan MPd, Zulkarnain, dan Kukuh berserta para Pemuda yang menjadi anggota Pokdarwis Dusun Tangkil membahas tentang administrasi yang harus bisa dicapai yaitu SK (Surat Keputusan) yang dirasa sangat penting karena untuk bisa mengikuti kegiatan kegiatan yang diadakan oleh dinas pariwisata.

Dalam proses pendampingan oleh Tim Pengabdian UM juga sudah dilakukan study banding dengan desa wisata yang ada di Kabupaten Malang yaitu desa Desa Gubugklakah dan Desa Pujon Kidul.

“Study banding dilakukan dengan tujuan mampu mengembangkan kampung wisata dengan mengekplore potensi alam dan budaya yang ada di Dusun Tangkil,” jelas salah satu anggota tim pengabdian UM, Ihsom.

Ia mengatakan, masyarakat Dusun Tangkil juga diharapkan dapat berpartisipasi dalam pengembangan kampung wisata dengan menciptakan ciri khas yang unik agar dikenal oleh masyarakat luas. Dengan adanya kampung wisata juga diharapkan dapat meningkatkan potensi sumber daya manusia serta perekonomian masyarakat.

Dalam proses perintisan wisata berbasis lokal ini pasti ada kendala dan masalah yang dihadapi oleh warga. Ada yang setuju ada yang biasa saja, akan tetapi karangtaruna dusun Tangkil yang juga sebagai kelompok sadar wisata yang ada di dusun ini sangatlah bersemangat motivasi nya sangat besar apalagi ada pendampingan dari Tim Pengabdian UM.

“Saya dan teman teman disini berterimakasih kepada Pak Ishom, Pak Zul, dan Mas Kukuh serta Adik-adik mahasiswa dari UM yang mau membantu dan mendampingi kami dalam proses perintisan wisata di kampung kami ini,” ujar Sudar, Ketua Karang Taruna Dusun Tangkil.

Ihsom melanjutkan, sembari menunggu kelengkapan administrasi, kegiatan persiapan pembukaan tempat wisata mulai dilakukan. Diawali dengan membuka camping ground untuk menuju ke coban Slimpring dan Coban Tangkil, yang juga sudah terealisasikan pada Kamis, 5 November 2020 Oleh beberapa mahasiswa dari UM.

Kegiatan ini dilakukan untuk membantu memasarkan Coban yang ada di Dusun Tangkil melalui Sosial media pribadi yang nanti nya bisa diketahui oleh khalayak umum. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini bisa membantu mempromosikan wisata yang ada di Dusun Tangkil ini bisa diketahui dan membuat orang lain bisa berdatangan ke Wisata yang ada di Dusun Tangkil, Desa Pait, Kecamatan Kasembon.

Sumber| https://radarmalang.jawapos.com/pendidikan/17/11/2020/tim-pengabdian-um-mulai-dampingi-warga-tangkil-garap-wisata-lokal/