GALERI FOTO – Saat Arkeolog Menyingkap Lapisan Budaya dari Masa 700-800 Tahun Silam di Malang

SURYAMALANG.COM, PAKIS – Balai Arkeologi Yogyakarta mulai  ekskavasi atau penggalian lanjutan untuk mengungkap teka-teki Situs Sekaran yang berada di Kilometer 37 Tol Pandaan-Malang.

Proses ekskavasi tersebut akan dikerjakan secara manual dan fokus menemukan lapisan budaya di Dusun Sekaran, Desa Sekarpuro Kecamatan Pakis, Malang.

GALERI FOTO - Saat Arkeolog Menyingkap Lapisan Budaya dari Masa 700-800 Tahun Silam di Malang

Hayu Yudha Prabowo/SITUS SEKARAN – Tim dari Balai Arkeologi Yogyakarta melakukan pemetaan dan penelitian di Situs Sekaran, Desa Sekarpuro, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Kamis (11/4/2019). Balai Arkeologi Yogyakarta melakukan penelitian penjajagan situs yang diduga dari masa pra Majapahit ini untuk mencari lapisan budaya dengan ekskavasi vertikal.

“Kami manual saja dan untuk ekskavasinya kami vertikal tidak horisontal lagi,” kata Ketua Tim Penelitian Penjajagan Situs Sekaran, Herry Priswanto, Kamis (11/4/2019).

Ia menambahkan penelitian dan penjajagan oleh Balar Yogyakarta akan berlangsung selama enam hari sejak Kamis hingga Senin (15/4) mendatang.

Selain para arkeolog, proses ekskavasi akan dibantu oleh warga sekitar dan mahasiswa Universitas Negeri Malang (UM).

“Kami nanti akan dibantu oleh warga dan mahasiswa UM,” ucapnya

Herry menerangkan kesimpulan awal terkait bangunan apakah di Situs Sekaran bisa diperoleh dalam waktu 2-3 hari mendatang. Nantinya, lapisan budaya yang ditemukan akan dilakukan uji karbon untuk menentukan periodesasi temuan.

“Ada dua tujuan kami yakni memperjelas temuan BPCB dan mendapatkan potensi akademis dari Situs Sekaran. Setelah lapisan budaya ditemukan maka akan kami lakukan uji karbon untuk menentukan periodesasinya,” ucap Herry.

Sebelumnya, BPCB Jatim telah melakukan ekskavasi penyelamatan di Situs Sekaran. Hasil ekskavasi menyimpulkan sementara bahwa situs tersebut adalah tempat peribadatan dan peninggalan kerajaan Singasari dari zaman sekitar 700-800 tahun silam. Aminatus Sofya

Sumber dari: http://suryamalang.tribunnews.com/2019/04/12/galeri-foto-saat-arkeolog-menyingkap-lapisan-budaya-dari-masa-700-800-tahun-silam-di-malang

Leave a Reply

Your email address will not be published.