Civitas Akademika UM Jumat Bersih Wujudkan Green Campus

Jumat, 11 Agustus 2023 | 21:45 WIB

MALANG – Universitas Negeri Malang (UM) perkuat komitmen melakukan aksi cinta lingkungan dengan mengajak civitas akademika untuk ikut serta dalam kegiatan Jum’at bersih. Aksi peduli lingkungan ini diikuti oleh relawan lingkungan yang terdiri atas dosen, mahasiswa, dan petugas taman UM.

Program Jum’at Bersih menjadi wujud nyata dari upaya universitas dalam mewujudkan konsep Green Campus, bertujuan untuk menciptakan lingkungan kampus yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.

Aksi Jumat bersih yang dilakukan pada 11 Agustus 2023 di area Gerbang Jln Surabaya dengan melakukan pemangkasan rumput yang telah tumbuh tinggi yang kemudian dikumpulkan dan diangkut sebagai bahan pembuatan pupuk kompos. Upaya membersihkan daun kering yang menumpuk di atap bangunan juga dilakukan untuk menjaga kebersihan dan keindahan.

Pengelolaan sampah pun menjadi fokus, dengan adanya proses pemilahan sampah organik dan anorganik yang dihimpun dalam trash bag terpisah. Selanjutnya, relawan dengan antusias mengumpulkan sejumlah tanaman yang telah dipilih sebagai bibit untuk kemudian ditanam dan dibudidayakan.

Dengan adanya kegiatan Jum’at bersih diharapkan akan semakin memupuk semangat warga kampus untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar. Langkah ini diharapkan akan berkontribusi dalam mewujudkan Visi UM yang tidak hanya Sehat dan Mencerdaskan, tetapi juga Lingkungan yang Bersih dan Berkelanjutan.

Upaya Jum’at bersih dapat memberikan dorongan bagi seluruh kalangan civitas akademika maupun masyarakat luas dalam menjaga lingkungan kampus yang berkelanjutan. Kegiatan yang berdampak positif ini diharapkan dapat menginspirasi tindakan proaktif dan kesadaran akan tanggung jawab bersama dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar.(jprm1)

Sumber|https://radarmalang.jawapos.com/pendidikan/812654363/civitas-akademika-um-jumat-bersih-wujudkan-green-campus