UM Sebut Ada Sejumlah Dosen yang Kontak dengan Dosen Positif Covid-19

MALANGTIMES – Dosen Jurusan Sastra Arab Universitas Negeri Malang (UM) berinisial Kh yang positif covid-19 kondisinya berangsur membaik. Kh sekarang tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA).

Pernyataan ini disampaikan dalam rilis pers yang dikeluarkan Satgas Kewaspadaan Covid-19 UM yang ditandatangani langsung oleh Markus Diantoro selaku koordinator. “Saat ini yang bersangkutan dalam kondisi baik dan dalam pemantauan serta perawatan di rumah sakit,” ungkap Markus, Senin (13/4/2020).

Penyerahan hand sanitizer dari Dekan FMIPA UM kepada Koordinator Satgas Kewaspadaan Covid-19 UM, (7/4/2020). (Foto: facebook Universitas Negeri Malang)

Penyerahan hand sanitizer dari Dekan FMIPA UM kepada Koordinator Satgas Kewaspadaan Covid-19 UM, (7/4/2020). (Foto: facebook Universitas Negeri Malang)

Sebelumnya juga dijelaskan bahwa  Kh  telah melakukan perjalanan ke Asrama Haji Sukolilo Surabaya untuk melakukan kegiatan pelatihan petugas haji. “Dosen tersebut kemungkinan besar tertular penyakit covid-19 saat mengikuti pembekalan terintegrasi calon petugas haji di Asrama Haji Sukolilo Surabaya pada tanggal 9-18 Maret 2020,” ungkapnya. 

Selain itu, untuk mengantisipasi penularan covid-19 yang terjadi, Satgas Kewaspadaan Covid-19 UM melakukan pelacakan riwayat perjalanan kontak fisik yang dilakukan  Kh.  “Sementara itu Satuan Tugas Kewaspadaan Covid-19 UM juga telah melakukan pelacakan riwayat kontak dosen tersebut terhitung 14 hari ke belakang sejak tanggal konfirmasi tersebut di lingkungan UM serta telah menghubungi siapa pun yang terindikasi ada kontak fisik dengan dosen tersebut,” jelas Markus, yang merupakan mantan dekan Fakultas MIPA UM. 

Terpisah saat dihubungi, Kasubag Humas UM Ifa Nursanti menyebutkan bahwa dari hasil pelacakan yang dilakukan Satgas Kewaspadaan Covid-19 UM, terdapat beberapa orang yang berhasil di data. “Hasil dari tracing dan tracking ada 5 orang. Semuanya dalam kondisi sehat dan dianjurkan untuk tetap isolasi diri,” ucapnya, Senin (13/4/2020). 

Dari lima orang tersebut, Ifa merinci beberapa dosen dan juga tenaga pendidikan (terdik) UM yang telah melakukan isolasi diri di rumah masing-masing. “Dosen dan tenaga kependidikan UM. Empat dosen dan satu tendik,” bebernya. 

Ifa juga menambahkan bahwa masing-masing orang tersebut telah melakukan isolasi diri di rumah sejak 8 April 2020 hingga 14 hari ke depan untuk mengantisipasi penularan penyakit covid-19.

Lebih lanjut, Ifa menyebutkan bahwa kelima orang tersebut terus dipantau Satgas Kewaspadaan Covid-19 UM. “Iya satgas selalu memantau keadaan yang bersangkutan melalui divisi deteksi dini,” imbuhnya. 

Selain itu. Satgas Kewaspadaan Covid-19 UM juga terus melakukan koordinasi dengan berbagai instansi yang ada di wilayah Malang Raya sebagai upaya peningkatan kewaspadaan terhadap penyebaran penularan covid-19.

Sumber dari: https://malangtimes.com/baca/51233/20200413/162000/um-sebut-ada-sejumlah-dosen-yang-kontak-dengan-dosen-positif-covid-19

Leave a Reply

Your email address will not be published.