Pengabdian Dosen FIK UM, Bangun Jalan Menuju Sumber Mata Air Embag di Desa Pakisjajar

MALANG,NEWMALANGPOS-Desa Pakisjajar, Kecamatan Pakis memiliki potensi wisata berupa sumber mata air. Namun sumber mata air tersebut belum dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat setempat. Sumber mata air ini berada di Dusun Trajeng.

Masyarakat setempat belum bisa memaksimalkan sumber mata ai tersebut hal ini dikarenakan jalan menuju ke lokasi masih makadam dan sulit dilalui kendaraan bermotor. Sehingga untuk menuju ke tempat tersebut harus jalan kaki.

Padahal jika dimaksimalkan, kawasan ini bisa untuk kawasan wisata yang banyak dikunjungi masyarakat. Apalagi kondisi alamnya cukup bagus, sehingga sangat cocok untuk spot selfi.

Melihat potensi desa yang sangat luar biasa dan belum bisa dikembangkan inilah, menjadi perhatian tersendiri bagi civitas Universitas Negeri Malang (UM). Mereka ingin memberikan kontribusi kepada masyarakat setempat.

Melalui sebuah kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat, tim dosen UM berinisiatif memberikan kontribusi sangat berarti bagi masyarakat. Yakni berupa pembangunan jalan dari jalan desa menuju lokasi sumber mata air.

Tim pengabdian ini terdiri dari tiga dosen yakni, Ketua Tim Pengabdian Fahrial Amiq, S.Or, M.Pd dan anggotanya Dr. Eko Hariyanto, M.Pd dan Prisca Widiawati, M.Pd.

Mereka bersama masyarakat setempat bergotong royong membuat jalan. “Fasilitas yang diperlukan masyarakat setempat adalah akses jalan menuju ke sumber mata air.

“Untuk itu kami tim dosen FIK Universitas Negeri Malang melalui Program Pengabdian Kepada Masyarakat bersama masyarakat setempat membangun jalan,” kata Ketua Tim Pengabdian Fahrial Amiq, S.Or, M.Pd.

Menurut Fahrial Amiq yang juga seorang pelatih sepak bola ini mengatakan judul pengabdianya The Secret Garden Of Pakisjajar: Pengembangan Desa Wisata Berbasis Kearifan Lokal Di Kecamatan Pakis Kabupaten Malang.

Dengan dibangunnya akses jalan ini, masyarakat merasa senang dan tempat tersebut kini menjadi jujugan wisara. (jon/adv/nmp)

Sumber| https://newmalangpos.id/pengabdian-dosen-fik-um-bangun-jalan-menuju-sumber-mata-air-embag-di-desa-pakisjajar